Saturday, April 26, 2025
home_banner_first
NEWS ROOM

Newsroom: Fenomena APK dan Keselamatan Pengguna Jalan

journalist-avatar-top
Sabtu, 20 Januari 2024 18.12
newsroom_fenomena_apk_dan_keselamatan_pengguna_jalan

newsroom fenomena apk dan keselamatan pengguna jalan

news_banner

Medan, MISTAR.ID

Sejumlah Alat Peraga Kampanye (APK) belakangan ini menjadi sorotan karena mengancam keselamatan pengendara jalan dan mengganggu estetika kota.

Beberapa waktu belakangan, media sosial diramaikan dengan fenomena Alat Peraga Kampanye (APK) yang terpasang tidak sesuai aturan, merusak keindahan kota, dan bahkan mengancam keselamatan para pengendara di jalan.

Seolah kebutuhan masyarakat terabaikan, aktor politik yang terlibat dalam kontestasi politik Pemilu 2024 terlihat lebih fokus memasang APK tanpa memperhatikan dampaknya pada masyarakat.

Tonton juga: Newsroom: Kondisi TPA Terjun Penampung Sampah Satu-satunya di Medan

Insiden-insiden terkait baliho yang merusak estetika dan mengganggu warga semakin marak. Aturan pemasangan APK sudah diatur, namun masih banyak yang terpasang di jalan non-protokol.

Untuk lebih memahami dampak sosial dan keselamatan yang muncul dari fenomena ini, kami mencoba meminta tanggapan seorang pengamat sosial di Kota Medan yaitu Mujahiddin.

Fenomena APK menjadi sorotan dan tantangan serius. Dengan demikian, kita perlu bersama-sama mencari solusi yang tidak hanya efektif untuk kampanye tetapi juga memperhatikan estetika kota dan keselamatan pengguna jalan.

Tonton juga: Newsroom: Komplotan Spesialis Pencuri Kaca Spion Mobil di Medan Ditangkap

Salah seorang masyarakat, seperti Choirunnisa mengungkapkan ketidaknyamanan terhadap APK yang dianggap mengganggu keindahan kota. Ia berpendapat bahwa penggunaan media sosial lebih efektif daripada pemasangan baliho. (wahyudi/khairul/hm21).

REPORTER: